Home » , » Stok darah PMI Pekanbaru Cukup

Stok darah PMI Pekanbaru Cukup

Written By Bg dani on Friday, December 10, 2010 | 1:25 PM

PMI Pekanbaru
Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Pekanbaru, mengakui stok darah di UTD PMI Pekanbaru mencukupi untuk permintaan darah biasa.

"Stok darah cukup sampai saat ini untuk permintaan darah biasa," kata Kabag Pelayanan Unit Transfusi Darah PMI Cabang Pekanbaru, dr Dian I.K. Singgih, Jum'at.

Ia ditemui disela bertugas pengambilan darai di Kantor Berita ANTARA Biro Riau.

Ia mengatakan, saat ini UTD PMI Pekanbaru memiliki stok sekitar 300 kantong perhari. Jumlah ini terus berubah sering dengan warga yang mendonorkan darahnya, selain juga adanya donor darah pengganti.

"Yang jelas setiap hari selalu berubah dan sulit ditentukan berapa stok terakhir. Setiap hari UTD PMI selalu memiliki stok darah di penyimpanan ratusan kantong," tegasnya.

Menurut ia, darah-darah yang ada ini digunakan untuk melayani kebutuhan darah yang diperlukan. Mereka datang dari rumah sakit swasta dan rumah sakit pemerintah yang ada di Riau.

Berdasarkan pengalaman, tambahnya, kebutuhan darah di UTD PMI Pekanbaru mencapai 3.000-3.500 kantong/bulan.

"Jika dilihat dari pengeluaran kantong darah, dapat diketahui kebutuhan darah untuk Pekanbaru mencapai 3.000-3.500 kantong/bulan," katanya.

Menurutnya kebutuhan darah terus meningkat. Jika pada 2009 lalu kebutuhan darah di UTD PMI Pekanbaru hanya 2.500-3.000 kantong/bulan, maka kini jumlah tersebut naik 500 kantong.

Untuk memenuhi kebutuhan darah tersebut UTD PMI Pekanbaru aktif melakukan sosialisasi, ke insatansi maupun keperusahaan-perusahaann yang ada di Riau.

"Jika sebelumnya upaya memenuhi kebutuhan darah PMI meminta dari donor pengganti, maka belakangan ini kebutuhan darah sudah mulai dipasok dari para pendonor," katanya.

Source :tribunnewspekanbaru.com
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Pekanbaru News | Berita Online Pekanbaru Riau - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger