Home » , » Balon Walikota Ambil Formulir PAN Pekanbaru

Balon Walikota Ambil Formulir PAN Pekanbaru

Written By Bg dani on Friday, December 10, 2010 | 1:22 PM

Bakal calon (balon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota banyak yang mengambil formulir dari Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kota Pekanbaru sejak dibuka pendaftaran Senin (6/12).

Ketua Tim Penyaringan pimpinan daerah DPD PAN Kota Pekanbaru, Drs H Arbi MM, Jumat, mengatakan, sudah 12 calon wali kota yang mengambil formulir pendaftaran untuk diseleksi dan diajukan sebagai calon dari partai berlambang matahari tersebut.

H Arbi menyebutkan, ke-12 nama itu adalah Dr H Abdullah Qoyum, Feri Akri, DR Syamsul Bahri, Drs H Martius Busti MM, Ir Nofrizal MM,Dra Hj Septina Primawati Rusli MM, Elvis Harmen, Edi Satria, Herman Gazali, Firdaus ST,MT, Ade Hartati, Herman Nazar,SH.

Dikatakan Arbi, ke-12 nama yang mengambil formulir tersebut harus melengkapi berkas pendaftaran mereka nantinya setelah menyerahkan berkas akan dibawa ke DPW PAN Provinsi Riau dan selanjutnya akan diserahkan kepada DPP PAN di Jakarta.

Nama-nama yang telah melengkapi berkas pendaftaraan dan menyerahkan formulir pendaftaran itu akan diserahkan kepada DPW Provinsi Riau dan nantinya DPW akan menyerahkan kepada DPP untuk ditentukan bakal calon yang akan kita usung.

"DPP akan menetapkan satu atau lebih yang akan diplot sebagai bakal calon Wali Kota maupun Wakil Wali Kota yang akan maju pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2011," ujarnya.

"PAN adalah partai terbuka dan membuka kesempatan seluas-luasnya bagi masyarakat Pekanbaru yang akan menggunakan perahu PAN untuk maju sebagai Wali Kota maupun Wakil Wali Kota," tambahnya.

Ditambahkan Arbi, dari 12 nama yang mengambil formulir dari DPD PAN itu, termasuk beberapa orang kader PAN seperti Martius Busti, Ir Nofrizal, MM, Ade Hartati Rahmad, MPd, dan Herman Gazali.

"Sementara nama-nama yang sudah lama disebut akan maju sebagai Wali Kota juga mengambil formulir di DPD PAN Pekanbaru seperti Hj Septina Primawati Rusli, MM, Firdaus ST, MT, Edi Satria dan Abdullah Qoyum," ujarnya.

Ini semua merupakan nama yang sudah tidak asing lagi yang sudah jauh-jauh hari berminat maju dalam Pemilukada dan memproklamirkan diri sebagai calon Wali Kota pada 2011, demikian Arbi.

Source :tribunnewspekanbaru.com
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Pekanbaru News | Berita Online Pekanbaru Riau - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger