Home » , » Lahan Bekas Teleju akan jadi Obyek Wisata

Lahan Bekas Teleju akan jadi Obyek Wisata

Written By Bg dani on Wednesday, November 24, 2010 | 10:54 PM

Lahan bekas lokalisasi Teleju yang dimiliki Pemko Pekanbaru seluas 8,8 hektar akan dibangun sebagai lokasi obyek wisata dan rumah susun sewa (rusunawa). Pembangunan rusunawa pada lahan yang terletak di Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya tersebut diutamakan bagi warga setempat.

"Rusunawa itu untuk membantu masyarakat yang belum mempunyai rumah. Sistem sewanya akan kita konsep dengan tidak membebankan masyarakat di sana," kata Asisten I Sekdako Pekanbaru bidang pemerintahan, H R Dorman Johan pekan lalu.

Dijelaskan Dorman, mengenai pembangunan obyek wisata dikarenakan lokasinya yang berdekatan dengan Sungai Siak yang memiliki potensi wisata. Selain obyek wisata dan rusunawa, pemerintah juga akan membangun sarana pendidikan, kesehatan dan pasar tradisional.

"Mengenai pembangunan dibahas oleh Bappeda Kota Pekanbaru. Kita berharap rencana itu bisa terealisasi," kata Dorman.

Source : pekanbaru.go.id
Share this article :

+ comments + 1 comments

December 22, 2010 at 10:29 AM

lahan yang berpotensi mank seharus nya d jadikan sebagai tempat wisata... semoga semua nya berjalan dengan lancar.. :)

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Pekanbaru News | Berita Online Pekanbaru Riau - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger